Selamat Datang di Situs Ikatan Penilik Indonesia (IPI) Kabupaten Sukabumi Jawa barat. IPI sebagai wadah perjuangan dalam meningkatkan kemampuan profesi dan kesejahteraan penilik.

28 Maret 2011

Musda 2 IPI Jabar 2011 sukses dan lancar

Penyelenggaraan Musda 2 IPI Jawa barat dilaksanakan selama 2 hari dimulai Sabtu 26 Maret 2011 sampai Minggu 27 maret 2011 bertempat di Hotel Bumi Nusantara Pantai Barat Pangandaran Ciamis Jawa Barat. Acara pembukaan pukul 15.30 diisi beberapa acara diantaranya acara pokok laporan Ketua Panitia, sambutan Ketua IPI Jabar, Sambutan Kepala Dinas Propinsi Jawa barat sekaligus membuka Musda 2 IPI Jabar, dilanjutkan sambutan Ketua IPI Pusat.
Acara pokok dilanjutkan pukul 19.00 diantaranya Sidang Pleno 1 yang berisi Pengumuman dan pengesahan Qorum, pengesahan agenda dan tata tertib sidang Musprop 2, laporan pertanggungjawaban Pengurus IPI masa bakti 2006-2011, pandangan umum, pengesahan laporan pertanggungjawaban, pembacaan keputusan demisioner pengurus 2006-2011 dan diakhiri pembagian komisi komisi. Pada acara sidang komisi terbagi 3 komisi yakni Komisi A membahas Struktur dan tata kerja Ikatan Penilik Indonesia Propinsi Jawa Barat untuk periode 2011-2016, Komisi B membahas Rencana kerja IPI Jawa barat masa kerja 2011-2016 bidang organisasi, kaderisasi, penerangan dan pembinaan, Komsis C membahas rencana kerja IPI Propinsi Jawa barat masa kerja 2011-2016 bidang keuangan, usaha, sarana dan prasarana.

Besok harinya Minggu 27 Maret 2011 musda 2 dilanjutkan acara Sidang pleno 2 dengan bahasan Laporan hasil sidang komisi, pengesahan sidang komisi komisis, pencalonan bakal calon ketua, penyampaian Visi dan Misi calon ketua, pemilihan calon Ketua IPI Propinsi periode 2011-2016.

Tahapan pelaksanaan pemilihan calon Ketua umum IPI Propinsi Jawa barat 2011-2016 bahwa bakal calon harus memenuhi persyaratan yang telah diatur dalam tata tertib dengan persaratan diantaranya Penilik yang sedang melaksanakan tugas sebagai jabatan penilik, tidak sedang menjabat ketua IPI pusat untuk masa bakti ketiga berturut-turut, setiap calon minimal dicalonkan oleh 5(lima) kabupaten/kota, menyatakan kesediaan dan kesanggupan untuk dipilih, jika terpilih sebagai ketua umum bersedia tidak merangkap jabatan dipengurus IPI pusat atau kabupaten/kota. Selanjutnya tahapan pemilihan bakal calon, pengurus kabupaten/kota menyampaikan usulan dan mengusung balon yang telah disepakati, hasilnya yaitu dengan urutan usungan mulai jumlah kokab (pengusul) terbanyak yang pertama Drs Tasim Setiabudi,M.Pd diusung oleh 8 kokab, kedua Drs Yusep Mulyadi diusung oleh 6 kokab dan yang ketiga Nanang Suryana,S.Pd diusung oleh 5 kokab. Selanjutnya dilaksanakan pengundian nomor urut calon, dikocok dan hasilnya nomor urut satu Drs Yusep Mulyadi dari Kabupaten Bandung, nomor urut 2 Drs Tasim Setiabudi,M.Pd dari Kabupaten Karawang , nomor urut 3 Nanang Suryana,S.Pd. dari Kabupaten Kuningan. Acara proses pemilihan dinyatakan bahwa jumlah pemilih suara sebanyak 37 hak suara ditentukan atas banyaknya jumlah penilik disetiap kokab dan pada saat itu 2 kokab absen tidak hadir yakni Kota Bogor dan Kota Sukabumi. Setelah pemilih sebanyak 37 suara memberikan hak suaranya dan acara pemilihan tersebut disaksikan oleh pengurus IPI Sumatra barat Joni sebagai peninjau dan sekaligus sebagai saksi kotak suara, hasilnya setelah dihitung yaitu :
Nomor urut 1 Drs Yusep Mulyadi dari Kabupaten bandung memperoleh suara 11 suara
Nomor urut 2 Drs Tasim Setiabudi,M.Pd dari Kabupaten Karawang memperoleh suara 10 suara dan
Nomor urut 3 Nanang Suryana,S.Pd. dari Kabupaten Kuningan memperoleh suara 16 suara.
Selanjutnya perolehan suara terbanyak berhak menduduki kursi singgasana IPI Propinsi Jawa Barat periode 2011-2016 yakni diduduki oleh Nanang Suryana,S.Pd. Penilik dari Kabupaten Kuningan dengan perolehan suara 16 suara. Selamat dan sukses IPI Jawa Barat yang telah menyelenggarakan Musda 2 pada tahun 2011. Semoga kepengurusan IPI Jabar periode 2011-2016 lebih aspiratif membawa anggotanya (penilik) lebih sejahtera sebagai pengendali mutu PNF dilapangan dan menjadi organisasi mitra yang solid sehingga mampu memberikan masukan, pertimbangan dan rekomendasi yang aspiratif pula kepada pemerintah dan legislative sebagai bahan pijakan dan program Pendidikan Nonformal yang mencakup Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Kursus, Pendidikan Keaksaraan, Pendidikan Kecakapan hidup masyarakat, Pendidikan Gender, Taman Bacaan Masyarakat dan Pendidikan masyarakat lainnya.

Untuk melengkapi anggota kepengurusan secara lengkap dengan tidak waktu lama akan dilaksanakan pertemuan tindaklanjut dari musda 2 IPI Jabar 2011.

Ditulis oleh Pri (IPI Kabupaten Sukabumi)

0 komentar: